RAM DDR Generasi Berikutnya Bakal Miliki Performa 2X Lebih Baik

Meski hanya sebatas rumor sejauh ini namun rencana keberadaan model memori RAM DDR generasi berikutnya dalam beberapa waktu ke depan, sontak terlanjur menjadi hal yang cukup mengembirakan buat kalangan gamer dan video profesional dimanapun berada yang sungguh mendambakan performa yang lebih cepat dan mumpuni. Terkait hal itu, JEDEC yang tidak lain adalah organisasi yang berwenang menetapkan standar untuk industri mikroelektronika pun, tampaknya juga tak menampik kebenaran kabar tersebut dan bahkan justru menegaskan kalau saat ini pihaknya memang sedang mengerjakan sejumlah spesifikasi desain dari keberadaan memori RAM DDR generasi yang akan datang. 

next gen DDR RAM rumor
RAM DDR

Diklaim memiliki dua kali lipat bandwidth dan density pendahulunya serta peningkatan pada efisiensi channelnya, membuat RAM DDR generasi yang akan datang atau yang lebih dikenal sebagai RAM DDR5 ini diperkirakan bakal lebih cepat dan lebih hemat listrik. Selain diklaim dapat menjadi dukungan performa yang sempurna bagi pengguna PC, tentunya juga bisa meningkatkan daya tahan baterai dan kinerja yang lebih baik pada perangkat portabel yang ada. Perihal keberadaan standar desain barunya sendiri rencananya baru akan diterbitkan oleh JEDEC di tahun 2018, dengan begitu berarti ketersediaan RAM DDR5 sendiri dapat dipastikan tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Hal ini sangatlah beralasan, mengingat produsen komputer sendiri tentunya akan membutuhkan waktu dalam mengembangkan dukungan pada chip terbarunya dan bahkan itu kabarnya bisa memakan waktu hingga bertahun-tahun lamanya. Sementara di sisi lain, beberapa waktu belakangan ini Intel juga malah dikabarkan telah berhasil mengembangkan pilihan memori sendiri yaitu Optane, yang menggabungkan latency sangat rendah dengan kecepatan solid state drive untuk meningkatkan kinerja desktop PC. Dan bahkan sejumlah produsen terkemuka dunia, seperti ASUS, Dell, HP dan Lenovo sudah berencana untuk merilis model sistem unggulan terbarunya dengan dukungan Optane mulai tahun ini. Hal ini tentunya akan menjadi tantangan tersendiri bagi keberadaan RAM DDR5 sebelum memasuki tahap perakitan.
Share on Google Plus

About BAGAS

1 komentar: